Acuan Informasi Peluang Bisnis Untuk UKM

Arsip, Artikel, Es Krim

Kerajinan Dari Stik Es Krim yang Mudah Dibuat

kerajinan dari stik es krim yang mudah dibuat

Kerajinan Tangan adalah menciptakan suatu produk atau barang yang dilakukan oleh tangan dan memiliki fungsi pakai atau keindahan sehingga memiliki nilai jual. Ada banyak macam kerajinan tangan, antara lain : kerajinan dari botol bekas, kerajinan dari kardus, kerajinan dari kaleng, kerajinan dari stik es krim yang mudah dibuat, dan masih banyak lagi.

Untuk kali ini , kita akan membahas tentang membuat kerajinan dari stik es krim yang mudah dibuat.  Siapa yang tidak suka es krim ? tentu kita semua suka es krim terutama anak – anak. Buat kalian yang suka makan es krim, stiknya jangan dibuang dulu ya :) soalnya ada banyak sekali kerajinan tangan yang bisa kita buat dengan bahan baku stik es krim.

Selain mengasyikan, kerajinan dari stik es krim juga memiliki banyak sekali kegunaan, diantaranya bisa dibuat untuk hiasan, tempat smartphone, tempat alat tulis, tatakan gelas, miniatur rumah, ayunan kecil, dan masih banyak kreasi – kreasi lainnya yang bisa kita buat. Kalian bisa mengkombinasikan dengan bahan lain, atau bisa hanya sekedar stik es krim saja sudah cukup.

Penasaran bagaimana pembuatannya ? Berikut saya kasih  contoh kerajinan dari stik es krim yang mudah dibuat. Simak terus yaa!

Kerajinan Dari Stik Es Krim yang Mudah Dibuat

Kotak Tisu Dari Stik Es Krim

kerajinan dari stik es krim yang mudah dibuat

Alat dan bahan yang diperlukan :

  • Stik es krim
  • Lem fox putih
  • Gunting
  • Penggaris
  • Cutter/Pisau
  • Pensil/ Pulpen

Cara membuatnya :

  1. Ambil kotak tisu yang biasa Anda beli dipasaran
  2. Rekatkan satu persatu stik es krim denga menggunakan lem fox putih tadi.
  3. Jika sudah selesai bisa di warnai dan di gambar dengan menggunakan cat warna/ Spidol warna.

Cara Lain untuk membuat kotak tisu dari stik es krim :

  1. Pilih stik es krim yang bagus
  2. Ukur dan garis dengan menggunakan pensil kemudian agar rapi gunakan mistar untuk mengukurnya dan potong-potong.
  3. Cari atau tentukan pola yang Anda inginkan
  4. Rekatkan dengan berlahan
  5. Warnai sesuai dengan keinginan Anda.

PENYANGGA HANDPHONE DARI STIK ES KRIM

kerajinan dari stik es krim yang mudah dibuat

Alat dan bahan yang diperlukan :

  • Stik es krim ukuran 10cm
  • lem kayu
  • gunting

Cara membuatnya :

  1. Siapkan stik es krimnya, pilih yang agak lurus dan warnanya sama.
  2. Susunlah 3 buah stik es krim membentuk segitiga. Kita melakukannya untuk membuat kaki-kaki penyangga HP nantinya seimbang kiri dan kanan.
  3. Angkat stik es krim di bagian bawah, geser ke atas sehingga membentuk seperti huruf A. Beri lem sambungan stik es krim yang baru digeser ke atas ini agar melekat. Diamkan beberapa saat sampai mengering.
  4. Ambil sebatang stik es krim lainnya, dan potong sepanjang kira-kira 2,5 cm. Gunakan gunting atau cutter. Hati-hati menggunakan alat-alat yang tajam tersebut.
  5. Tempelkan dengan lem kedua potongan stik es krim tersebut pada ujung atas bentuk huruf A tersebut secara bolak-balik (pada bagian depan dan bagian belakang) untuk menyambungkannya.
  6. Pada bagian bawah, lapisi stik es krim untuk penyangga kaki agar lebih kuat. Biarkan mengering.
  7. Tambahkan lem pada bagian sisi bawah stik es yang baru ditempelkan tadi.
  8. Tempelkan sebuah stik es krim lagi untuk menyangga badan HP nantinya. Biarkan sampai cukup kering dan melekat kuat.
  9. Sekarang tambahkan segumpal lem pada celah yang terdapat di antara 2 potongan pendek stik es krim di bagian puncak bentuk huruf A tadi.
  10. Selipkan sebatang stik es krim lagi, kali ini akan digunakan untuk menyangga bentuk huruf A agar dapat berdiri tegak. Tahan dengan tangan untuk mendapatkan ukuran bukaan kaki yang cukup kuat. Biarkan mengering beberapa saat.

Bagaimana, cukup mudah bukan kerajinan dari stik es krim yang mudah dibuat ? Sekarang kalian bisa membuatnya sendiri di rumah sesuka hati kalian. Selamat mencoba dan jangan lupa share artikel ini yaa!