All posts by Muhammad Arif Nur Hafidz

Saya adalah seorang penulis di databisnisekonomi.com dengan minat yang besar dalam perkembangan teknologi, terutama di bidang IT. Saya senang untuk terus belajar dan dengan senang hati berbagi berita terbaru seputar bisnis serta berbagai tips terkini yang dapat bermanfaat bagi para pembaca kami.

Aneka Macam Olahan Es Kopyor Kombinasi Lezat!

Es kopyor kombinasi – Meminum es siang hari memang akan terasa menyegarkan, terlebih di cuaca panas terik matahari. Es sudah menjadi hal barang wajib untuk disantap saat cuaca sedang panas.

Salah satu jenis es yang wajib dicoba atau di minum adalah Es  Kopyor. Minuman yang berasal dari kelapa ini akan memberi rasa segar ketika masuk ke tenggorokan.

Sayangnya, saat ini kelapa kopyor sedikit sulit untuk ditemukan, tetapi kelapa kopyor tersebut masih bisa digantikan dengan bermacam campuran seperti halnya nutrijel.

 

Olahan Es Kopyor Kombinasi

Es Kopyor Agar-agar

Disini ada beberapa bahan yang harus di persiapkan, diantaranya:

  • 400-450 ml santan
  • 200-250 ml air
  • 120 gram gula pasir
  • 1 bungkus agar-agar siap masak
  • 2 liter air (atau bisa disesuaikan sesuai porsi)
  • Es batu seperlunya
  • Sirup rasa cocopandan sesuai selera

 Begini cara membuat es kopyor dengan varian agar-agar:

  • Campur agar-agar dengan air, aduk semua sampai rata hingga tidak ada yang menggumpal, selanjutnya tuangkan santan.
  • Masak sampai agar-agar tersebut matang jangan lupa untuk mengaduknya agar tidak menggumpal. Aduk terus sampai mendidih, selanjutnya jika sudah matang lalu angkat.
  • Jika sudah selanjutnya siapkan es batu, kemudian masukkan es batu ke dalam air (sesuai porsi).
  • Selanjutnya masukan agar-agar yang sudah matang ke dalam es batu yang sudah disiapkan tadi sedikit demi sedikit. Setelah selesai dituangkan, anda harus segera membuat serabut-serabut kopyornya.
  • Caranya cukup mudah, cukup dengan menarik ke bawah agar-agar yang sudah anda masukan tadi. Anda juga dapat menggunakan alat seperti halnya garpu atau yang lain untuk membuat serabut kopyor.
  • Lakukan hal tersebut hingga seluruh agar-agar habis.
  • Untuk memberi tambahan cita rasa kopyornya, anda dapat menambahkan sirup rasa cocopandan sesuai selera.
  • Tuangkan setelah kopyor dan air es nya. Es kopyor sudah siap dihidangkan dan dinikmati.

 

Baca: Cara Membuat Es Kopyor Berbagai Olahan

Es Kopyor Varian Biji Selasih

Untuk membuatnya dibutuhkan beberapa bahan, diantaranya:

  • 1 bungkus nutrijel kelapa
  • 1 bungkus santan instan
  • 30-40 ml susu kental manis rasa vanilla
  • 1 liter air kelapa murni
  • Biji selasih seperlunya
  • Es batu seperlunya
  • Sirup cocopandan seperlunya
  • Susu kental manis rasa cocopandan seperlunya

Selanjutnya, begini cara membuat es kopyor biji selasih:

  • Persiapkan bahan yang digunakan, masak jelly yang sudah dicampur dengan air kelapa sampai matang.
  • Selanjutnya persiapkan es batu lalu masukan jelly yang sudah matang tersebut, kemudian campurkan hingga jelly habis.
  • Sebelum biji selasih dicampur, jangan lupa merendam biji selasih terlebih dahulu menggunakan air hangat.
  • Terakhir untuk penyajian campurkan susu kental manis cocopandan, sirup cocopandan hingga biji selasih dengan rapi. Es kopyor sudah siap dihidangkan dan dinikmati.

 

Es Kopyor Varian Melon

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat diantaranya:

  • Siapakan 1 sachet Nutrijel boleh rasa apa saja terganung selera
  • Siapkan 600-700 ml air sesuai porsi yang dibuat
  • 4-5 sdm gula pasir sesuai kebutuhan
  • 8 sdm santan kemasan
  • 3 sdm susu kental manis
  • Es Batu
  • Sirup rasa melon seperlunya
  • Siapkan gula pasir seperlunya
  • Untuk menambah cita rasa bisa gunakan nata de coco
  • Es batu seperlunya

Berikut ini cara membuat membuat Es Kopyor Varian Melon:

  • Campur nutrijell yang sudah dimasak tersebut dengan gula, kemudian masukan santan.
  • Tambahkan semuanya secara sedikit demi sedikit, kemudian campurkan dengan air sambil diaduk sampai semuanya larut.
  • Jangan masak dengan api yang terlalu besar cukup dengan api sedang sambil terus-terusan di aduk hingga semuanya larut dan rata.
  • Persiapkan wadah yang berisi es batu di dalamnya, tuangkan larutan nutrijell yang sudah matang tersebut secara perlahan hingga semuanya tercampur dengan es batu yang sudah disiapkan sebelumnya.
  • Kemudian buat untuk membuat kuahnya, pertama-tama campurkan sirup melon dengan gula dan susu kental manis terlebih dahulu.
  • Kemudian tambahkan air seperlunya, tapi tidak perlu terlalu banyak karena dari kopyor yang dibuat tadi sudah berair dari es batunya tadi.
  • Terakhir campurkan semua kuah yang sudah di mix tadi dengan kopyor yang telah dibuat, kopyor siap untuk dihidangkan dan dinikmati.

 

Baca Juga: Cara Membuat Es Kopyor Spesial Istimewa! 

Olahan Minuman Kelapa Muda Segar Menyegarkan!

Olahan minuman kelapa muda – Air kelapa muda memiliki banyak manfaat untuk tubuh, salah satunya adalah mengandung elektrolit yang bisa menjaga kesegaran tubuh selama puasa.

Air kelapa muda sendiri bisa digunakan untuk mengatasi keracunan. Jadi jika ada yang mengalami keracunan makanan atau yang lain, dapat diminumkan air kelapa muda.

Racun yang terdapat dalam tubu bisa keluar bersama muntah sehingga diharapkan efeknya akan berkurang. Selain itu, kelapa muda juga segar kan untuk diminum? Baik dinikmati langsung tanpa tambahan gula dan es maupun dijadikan olahan.

Sebelum memulai membuat krasi minumannya, terlebih dahulu persiapkan sirup serta gula agar sewaktu-waktu akan membuat minuman segar bisa lebih praktis karena gula cairnya telah tersedia.

 

Berbagai Olahan Minuman Kelapa Muda

Sirup Gula

Bahan:

  • 500 gram gula pasir
  • 500 ml air
  • Garam

Cara membuat:

  • Larutkan gula dan garam dengan air lalu rebus hingga mendidih.
  • Setelah dingin, saring supaya tidak ada kotoran yang mengganggu saat digunakan untuk campuran es.
  • Note: sirup gula ini digunakan untuk membuat semua jenis es, jika ingin membuat yang khusus bisa dengan menambahkan daun pandan atau daun jeruk untuk menambah aroma.

 

Baca: Olahan Kelapa Muda Ekonomis Hingga Manis

Es Kelapa Muda Durian

Durian bisa disebut sebagai raja buah. Hal ini karena durian selalu menjadi primadona oleh sebagian besar masyarakat Indonesia.

Baik saat musim durian maupun tidak, orang tetap ingin menikmati durian. Beruntung sekarang marak dijual di pasaran durian beku dan olahan durian seperti pancake dan eskrim durian.

Pernah merasakan sensasinya makan durian yang dicampur dengan kelapa muda? Cara pembuatannya pun cukup simpel lho.

Bahan yang perlu disiapkan yaitu:

  • Air kelapa muda dan daging buahnya yang telah dikerok
  • Sirup gula
  • Daging durian
  • Es batu secukupnya
  • Sirup cocopandan /frambozen sesuai selera

Cara membuatnya:

  • Siapkan gelas saji
  • Tuang sesendok sayur sirup gula (dikira-kira manisnya, tergantung ukuran gelas)
  • Masukkan es batu
  • Masukkan air kelapa muda beserta daging buahnya
  • Letakkan durian di bagian atas
  • Beri topping sirup jika suka. Sirup warna merah ini juga berfungsi untuk memberi warna supaya es tidak terlihat pucat.
  • Sebelum menikmati, aduk merata dengan sendok, lalu seruput perlahan. Rasakan sensasi segar air kepala muda  berpadu dengan durian manis.

 

Es Kelapa Muda Kombinasi

Bahan:

  • Dawet
  • Kolang-kaling, rebus dan tambahi pewarna dan sedikit gula
  • Buah Melon, serut
  • Jeli warna merah, potong dadu kecil
  • Daging kelapa muda
  • Selasih
  • Air kelapa muda
  • Es batu secukupnya
  • Masukkan es batu ke dalam mangkuk saji

Cara membuat:

  • Masukkan semua bahan (1-5) dengan ditata hingga mangkuk penuh
  • Tambahkan sirup gula
  • Tambahkan air kelapa muda
  • Hidangkan
  • Untuk es Kombinasi, teman-teman bisa mengganti buah dan isian es dengan sesuka hati atau sesuai dengan persediaan buah yang ada di kulkas.

 

Baca Juga: Bisnis Kelapa Tua Yang Menguntungkan!

Es Jeruk Kelapa Muda

Bahan:

  • Jeruk peras
  • Air kelapa muda
  • Daging kelapa muda
  • Selasih
  • Es batu secukupnya
  • Sirup gula (optional)

Cara membuat:

  • Peras jeruk dengan perasan
  • Siapkan blender. campur es batu, air kelapa muda dan air perasan jeruk
  • Siapkan gelas saji, tuang es ke dalam gelas. Tambahkan daging kelapa muda dan selasih di atasnya

 

Es Kuwud

Pernah merasakan ed kuwud? Konon es ini berasal dari Bali. Kesegarannya yang khas membuat es Kuwud digemari oleh banyak orang.

Rasa yang paling khas dari es kuwud adalah kesegaran jeruk nipisnya. Dinikmati saat cuaca panas atau setelah berbuka pasti sangat lezat dan menyegarkan. Bahan dan cara membuatnya pun tak kalah mudah dengan es kelapa muda lainnya.

Bahan:

  • Air kelapa muda dan dagingnya
  • Melon yang telah diserut
  • Selasih
  • Jeli yang telah dipotong dadu kecil
  • Jeruk nipis, peras
  • Sirup gula

Cara membuat:

  • Siapkan gelas saji
  • Pertama tuang sirup gula dan es batu
  • Lalu tuangkan melon dan selasih
  • Kemudian tuang air kelapa muda dan dagingnya
  • Tambahkan perasan jeruk nipis dan jeli

Jarak Tanam Kelapa Hibrida Yang Benar!

Jarak tanam kelapa –  kelapa hibrida merupakan jenis kelapa yang merupakan hasil persilangan dari kelapa genjah dan kelapa dalam yang bertujuan untuk menghasilkan varietas kelapa yang lebih unggul.

Kelapa hibrida memiliki pohon yang tidak terlalu tinggi, namun buah kelapa yang dihasilkan pun cukup banyak. Oleh karena hal itu banyak orang yang mencoba untuk melakukan budidaya kelapa hibrida ini.

 

Jarak Tanam Kelapa dan Proses Perawatan Tanaman!

Syarat Tumbuh

Kelapa dapat tumbuh dengan baik pada daerah dengan ketinggian 0-450 mdpl dengan memiliki curah hujan sekitar 1300-2300 mm/tahun serta memiliki suhu ideal sekitar 20°C-27°C.

Tanah yang baik untuk digunakan menanam kelapa adalah jenis tanah vulkanik, berpasir, liat, berbatu, serta aluvial dengan pH tanah sekitar 5 hingga 8.

Persiapan Bibit Kelapa Hibrida

Pilihlah bibit yang berkualitas baik. Pilih bibit kelapa yang berasal dari pohon induk yang sudah berumur 20 hingga 40 tahun. Memiliki batang yang kuat dan lurus, terbebas dari hama penyakit serta memiliki produktivitas yang tinggi.

Kelapa yang bagus untuk dijadikan benih adalah buah yang telah berumur sekitar 12 bulan. Memiliki bentuk bulat atau lonjong dengan ukuran 22cm-25cm untuk panjangnya dan 17 cm-22cm untuk lebarnya.

Kulit buahnya licin, halus dan berwarna coklat. Punya kandungan air yang tinggi apabila kelapa digoyangkan atau dikocok.

 

Baca: Budidaya Kelapa Hibrida! Begini Caranya!

Penyemaian Bibit Kelapa Hibrida

Untuk buah yang akan dijadikan benih bibit telah siap maka simpan dahulu kelapa tersebut kurang lebih 1 bulan. Setelah itu barulah lakukan penyemaian benih bibit.

Penyemaian bibit dapat dilakukan dalam bedengan. Untuk bedengan maka sebelumnya tanam lahan semai di gemburkan dahulu dengan cara dicangkul sedalam 30-40 cm.

Kemudian buat bedengan dengan ukuran 2 meter untuk lebarnya dan 25 cm untuk tingginya dan jarak antar bedengan di buat 60-80 cm.

Selanjutnya lakukan pendederan dengan cara menyayat benih bibit dengan lebar sekitar 5 cm pada tonjolan sabut sebelah tangkai dengan menggunakan pisau atau yang lainnya.

Selanjutnya tanam benih bibit di dalam bedengan hingga mecapai 2/3 bagian, posisi sayatan berada di atas. Setelah benih bibit bertunas dengan panjang kurang lebih 3-4 cm, kemudiah benih dipindahkan ke polybag.

Perawatan Bibit Penyemaian

Ketika proses pembibitan berlangsung, lakukan perawatan berupa penyiraman dengan cara di gembor secara rutin 2 kali sehari yaitu pada pagi dan sore hari.

Jangan lupa untuk memberian insektisida atau fungisida, hal ini berguna agar bibit tidak terserang hama penyakit. Lakukan juga penyiangan gulma dalam waktu sebulan sekali atau dengan cara menyemprotkan herbisida.

Lakukan pemupukan menggunkan pupuk NPK dan Magnesium setiap sebulan sekali. Serta lakukan pula penyeleksian bibit. Apabila telah bertunas dan telah berumur sekitar 5 bulan hingga 12 bulan, maka bibit tersebut dapat dipindahkan ke lahan tanam.

Persiapan Lahan Tanam

Jangan lupa untuk melakukan pengolahan lahan tanam sekitar 1-2 bulan sebelum tanam, bersihkan lahan tanam dari tanaman penggangu.

Selanjutnya lakukan penggemburan tanah dengan menggunakan cangkul, jika tanah pada lahan memiliki keasaman yang tinggi maka lakukan pengapuran.

Buat lubang tanamnya dengan ukuran 60 cm x 60 cm x 60 cm hingga 100 cm x 100 cm x 100 cm dengan jarak tanam kelapa antar lubang sekitar 9 m x 9 m x 9 m.

Setelah lubang tanam tersebut jadi, beri setiap lubang tanam dengan 300 gram pupuk TSP yang dicampur dengan bagian top soil.

Penanaman Kelapa

Setelah semua siap maka selanjutnya lakukan penanaman. Buka polybag kemudian mulai tanam bibit kelapa dengan hati-hati jangan sampai akarnya rusak.

Kemudian masukkan bibit pada lubang tanam yang sudah disiapkan. Untuk ukuran 1 hektar lahan dengan jarak tanam 9x9x9 meter dibutuhkan sekitar 160 batang bibit yang 17 diantaranya adalah bibit untuk penyulaman.

 

Baca Juga: Cara Menghasilkan Kelapa Hibrida Berkualitas!

Perawatan Tanaman Kelapa Hibrida

Penyulaman

Lakukan penyulaman pada bibit kelapa yang mati atau tumbuh tidak sempurna dengan diganti bibit yang baru.

Penyiangan

Lakukan penyiangan pada gulma atau tanaman pengganggu lainnya secara rutin yaitu setiap sebulan sekali pada musim hujan dan sekitar 6 minggu-2 bulan sekali pada musim kemarau atau juga penyiangan tersebut dilakukan dengan melihat frekuensi gulma yang ada.

Pengairan

Pengairan maupun penyiraman harus dilakukan setiap 2-3 hari sekali. Lakukan hal tersebut pada sore hari.

Pemupukan

Pemupukan lanjutan ini dilakukan setelah tanaman kelapa sudah mencapai umur 1 bulan setelah tanam.

Tanam menggunakan pupuk urea dengan tingkat dosis 100 gram/pohon serta untuk pemberian pupuk tersebut dilakukan dengan cara di sebar pada jarak 15 cm dari pangkal batang kelapa.

Pemupukan ini dilakukan 2 kali dalam setahun, yakni pada akhir musim hujan (antara bulan april – mei) serta awal musim hujan (antara Oktober – November).

Cara Membuat Bibit Kelapa Unggul Berkualitas Jempolan!

Cara membuat bibit kelapa – Pembenihan serta pembibitan kelapa dalam dan genjah unggulan harus dilakukan untuk mendapatkan hasil terbaik. Hal ini dilakukan agar biaya yang dikeluarkan untuk pembibitan tidak sia-sia.

Terlebih hal tersebut juga tentunya akan sangat menghemat waktu yang akan terpakai. Bibit yang dihasilkan juga akan mampu bersaing serta akan menjadi pohon yang berproduksi tinggi.

 

Berikut Cara-cara Membuat Bibit Kelapa (Persiapan Awal)

Asal Benih Kelapa

Kriteria benih unggul yang berasal dari  Blok Penghasil Tinggi yaitu memiliki umur tanaman sekitar 15 – 60 tahun. Memiliki pertanaman seragam, luas minimal hamparan 1,5 – 2,0 ha. Memiliki kemampuan minimal produksi per tahun 2,0 ton kopra/Ha. Produktivitas kelapa dalam per tahun >80 butir/pohon atau genjah >100 butir/pohon, tanaman terbebas dari hama/penyakit.

 

Pemilihan Pohon Induk dan Kriteria Benih Kelapa

Tujuan dilakukan seleksi pohon induk adalah mengetahui benih yang berkualitas baik dimana akan menjadi sumber benih. Kategori utama dalam menyeleksi pohon induk yaitu penampilan tumbuhan kelapa baik dan sehat.

Baru kemudian dilanjutkan seleksi mutu benih, pohon kelapa induk yang memiliki memiliki 12 tandan/tahun dengan buah lebih dari 7 butir per tandan, tandan bertangkai pendek serta kekar, jumlah daun lebih dari 29 daun.

Kriteria benih buah kelapa yang baik adalah bebas penyakit dan hama, buah berukuran normal tidak kebesaran atau kekecilan bergantung pada kultivar kelapa.

Buah berbentuk agak bulat atau bulat sepenuhnya, buah telah masak fisiologi ( yaitu pada umur 11-12 bulan) atau secara visual memiliki warna kecoklatan serta licin yang menjadi tanda matang penuh. Memiliki air buah cukup ditandai dengan jika buah dikocok memiliki bunyi nyaring airnya.

Buah kelapa dalam minimal memiliki bobot 1250 gram lebar buah 17 cm panjang 22 cm, serta untuk kelapa genjah minimal 750 gram lebar buah 14 cm, panjang 15 cm, memiliki daya perkecambahan 80% pada 14 minggu didede.

 

Baca: Cara Menanam Kelapa Hasil Terbaik

Persiapan Bedengan Untuk Persemaian Benih Kelapa

Pembenih kelapa dalam atau genjah dimulai dengan membuat bedengan tanah yang digunakan untuk persemaian.

Prosedur membuat bedengan dimulai dari olah tanah dengan cangkul atau mesin bajak kedalaman 30 cm kemudian membersihkan sisa tanamam sebelumnya.

Ukuran bedengan persemaian sebaiknya memiliki lebar sekitar 125-200 cm, tinggi 25 cm dan panjang sesuai kebutuhan atau luas lahan serta antar bedengan berjarak sekitar 40-50 cm.

Campurkan dengan kompos organik jika tanah kandungan bahan organik tanah minim.

Cara-cara Membuat Kelapa (Pembenihan)

Pembibitan Kelapa

Selanjutnya lakukan pembenihan dengan benih kelapa dalam dan genjah yang telah sesuai dengan mutu syarat benih (seperti yang penjelasan sebelumnya).

Dengan melakukan persemaian yang diawali dengan melakukan penyayatan sabut dengan ukuran sayatan 7-10 cm di atas mata, tepatnya di tonjolan sabut bagian yang berhadapan sisi terlebar.

Tujuan sayatan untuk proses penyerapan air menuju dalam sabut berlangsung mudah yang berdampak positif pada lingkungan di sekitar lembaga buah selalu memiliki keadaan lembab atau basah.

Benih kelapa yang sudah disayat, pada 2/3 bagian benih dibenamkan ke tanah pada posisi horizontal (mendatar) serta bagian yang telah disayat sebaiknya dihadapkan ke timur.

Benih memiliki jarak tanam dalam barisan 10 cm serta 15-25 cm antar barisan dan apabila terjadi bersinggungan dapat dilakukan penjarangan.

Setelah persemaian dilakukan adalah dilakukan aktivitas pemeliharaan persemaian benih kelapa tersebut sekitar selama 12-14 minggu berupa pengairan, penyiangan dari gulma, pemupukan, dan pencegahan hama serta penyakit.

Khusus untuk frekuensi pengairan agar tahu kapan waktu yang harus dilakukan penyiraman adalah dengan menekan pada bagian sayatan menggunakan ibu jari.

Jika saat ditekan keluar air menandakan masih basah sehingga tidak perlu dilakukan penyiraman, sedangkan jika air tidak keluar menandakan perlu dilakukan penyiraman karena kondisi tidak lembab lagi.

Jika tunas memiliki tinggi 3-5 cm sebaiknya selanjutnya dipindahkan ke bedeng pembibitan.

 

Baca Juga: Cara Menumbuhkan Tunas Kelapa! Begini Caranya!

Tahap Pembibitan Kelapa

Tahap pembibitan merupakan tempat kelanjutan dari hasil seleksi pertumbuhan benih dari bedeng perbenihan. Sebaiknya benih seleksi dari persemaian dipindahkan ke pembibitan mulai berumur bulan 1 hingga maksimal bulan ke 4.

Metode pembibitan ada 2 cara meliputi pembibitan di bedengan tanah secara langsung tanpa polibag dan pembibitan menggunakan polibag.

Pembibitan di Bedengan Tanah Secara Langsung Tanpa Polybag

Pembibitan di bedengan tanah secara langsung tanpa polybag diawali dengan membuat bedengan.  Cara yang sama seperti membuat bedengan untuk perbenihan perlu dilakukan pembuatan parit drainase antar bedengan. Parit drainasi tersebut lebarnya 60 cm pada tipe tanah ringan atau lebarnya 80 cm pada tipe tanah berat.

Selain itu melakukan penanaman benih hingga tunas berada kurang lebih 2 cm pada permukaan tanah dengan tunas mengarah Timur. Jarak tanam benih kelapa terseleksi yang ditanam pada bedeng pembibitan adalah jarak tanam segitiga sama sisi ukuran 60 cm x 60 cm x 60 cm.

Kelebihan sistem ini menurut petani adalah tidak terlalu repot dalam memindahkan benih. Hal itu karena bedeng pembenihan dapat digunakan sekaligus bedeng perbibitan hanya dengan mengatur jarak tanam.

Jarak yang lebih rapat saat persemaian perbenihan kemudian saat umur pembibitan adalah mengatur (menjarangkan) jarak tanam yang sesuai dengan ketentuan sehingga pada benih yang tidak masuk dalam kriteria seleksi tinggal mengganti dengan benih kelapa yang sesuai mutu seleksi.

Pemeliharaan Bibit

Tahapan yang tak kalah penting dalam pembibitan kelapa menggunakan polibag atau pembibitan di bedengan tanah secara langsung tanpa polybag adalah pemeliharaan.

Pemeliharaan bibit kelapa yaitu meliputi pengairan, penyiangan gulma, pengendalian hama penyakit dan pemupukan.

Penyiraman dilakukan jika tidak ada hujan terlebih pada musim kemarau sehingga jika terjadi hujan lebih baik tidak melakukan penyiraman bibit  kelapa.

Teknis penyiraman yaitu pada umur bibit kelapa 1-3 bulan dilakukan penyiraman volume 1 liter/polibag/2 hari. Sedangkan umur bibit kelapa 4-6 bulan dilakukan penyiraman volume 6 liter/kantong/hari.

Penyiangan gulma yang tumbuh dilakukan setiap 4 minggu sekali dengan mencabut menggunakan tangan.  Pada pembibitan di tanah bedengan tanpa menggunakan polibag lebih efektif dengan menggunakan herbisida.

Hama dan penyakit tanaman dilakukan pengendalian rutin dengan memakai insektisida dan fungisida setiap bulan.

Demikian dengan pemupukan dapat menggunakan pupuk organik, kompos kandang, SP-36, Urea, serta KCl Sesuai dosis takaran yang diperlukan.

Berikut adalah cara membuat bibit kelapa berkualitas unggul jempolan. Semoga dapat membantu bisnis usaha anda!

Efek Samping Air Kelapa Bagi Tubuh!

Efek samping air kelapa – Di negara kita, Indonesia, yang namanya pohon kelapa dapat kita temukan tumbuh subur di berbagai daerah.  Kelapa atau Cocos nucifera yang termasuk dalam jenis tanaman palm dapat tumbuh tegak setinggi 10 sampai 14 meter lebih serta tidak bercabang.

Terkadang memang mengerikan juga melihat pohon kelapa yang tinggi menjulang seperti itu apalagi jika tumbuhnya di daerah ada perumahan masyarakat. Kelapa sangat berguna karena bisa dimanfaatkan mulai dari batang, daun, bunga, buah, sampai tulang daunnya.

Yang paling sering dimanfaatkan yakni daging buah serta yang paling nyaman untuk dinikmati terutama di musim kemarau, yakni air kelapa muda.

Air kelapa muda memang sudah sangat terkenal di seantero dunia. Rasanya yang gurih dan sangat enak untuk dinikmati apalagi jika dicampur dengan bahan-bahan lain yang kompatibel oleh tangan-tangan mereka yang pandai meramu.

Tidak hanya karena rasanya yang manis dan segar, air kelapa juga mengandung banyak kebutuhan nutrisi manusia. Nutrisi yang dapat membantu mengganti ion tubuh yang hilang akibat kelelahan sehingga seringkali air kelapa dimanfaatkan sebagai minuman isotonik.

 

Baca: Diet Air Kelapa! Ini Yang Harus Anda Perhatikan!

Efek Samping Air Kelapa

Jika dilihat dari kandungan nutrisinya, air kelapa memang mengandung segudang manfaat terutama bagi daya tahan tubuh kita. Disamping kaya akan berbagai macam manfaat, ternyata air kelapa juga dapat berbahaya jika konsumsi terutama bila berlebihan. Berikut ini bahaya efek samping air kelapa :

Berisiko menyebabkan diare

Aa ir kelapa merupakan minuman yang memiliki kadar lemak yang rendah. Hal ini bisa membantu penurunan berat badan tetapi di lain sisi juga bisa menyebabkan diare apabila dikonsumsi secara berlebihan.

 

Berbahaya bagi penderita gangguan ginjal

Bagi penderita gangguan atau yang mengalami penurunan fungsi ginjal, akan menyebabkan kesulitan untuk melakukan proses sekresi zat di dalam tubuh.

Terlebih lagi kandungan makanan yang mengandung kalium serta elektrolit di dalam air kelapa, tidak dapat disaring dengan benar karena penyakit ginjal. Hal ini bisa menyebabkan terjadi hyperkalemia di dalam darah.

Oleh karenanya, bagi penderita dengan gangguan penurunan fungsi ginjal sangat tidak disarankan untuk mengkonsumsi air kelapa. Karena akan bisa menyebabkan komplikasi yang sampai membahayakan organ jantung.

 

Menimbulkan kejang otot

Anda tidak dianjurkan meminum air kelapa ketika sedang dalam perjalanan jauh karena kandungan kalsium di dalam air kelapa justru dapat menimbulkan efek samping berupa kejang otot dan membuat Anda lebih kelelahan.

 

Tidak membuat tubuh menjadi kebal terhadap penyakit

Kandungan di dalam air kelapa dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh anda. Akan tetapi jangan salah mengartikan bahwa hal ini berarti air kelapa bisa membuat tubuh terlepas dari berbagai penyakit.

Air kelapa hanya dapat membantu meningkatkan daya imun, tetapi untuk risiko terpapar penyakit masih bisa terjadi. Sehingga tetap harus untuk mengkonsumsi makanan dan minuman bergizi lainnya serta membiasakan untuk gaya hidup sehat.

 

Baca Juga: Manfaat Air Kelapa Tua Untuk Diet!

 

Berbahaya bagi ibu hamil dan janin

Secara khusus, air kelapa ternyata berbahaya apabila dikonsumsi oleh wanita yang hamil terutama bagi janin yang dikandungnya.

Wanita yang sedang hamil, umumnya pada usia kehamilannya yang masih muda (trimester pertama/ tiga bulan pertama) dianjurkan untuk tidak mengkonsumsi air kelapa karena bisa meningkatkan kadar asam lambung.

Apalagi jika awal-awal kehamilan wanita biasanya masih sering mengalami mual muntah (emesis) sehingga sering dikhawatirkan dengan mengkonsumsi air kelapa justru akan memperparah mual muntah tersebut.

Hal ini juga diperparah oleh keadaan hormon kehamilan. Bahwa mengkonsumsi air kelapa saat sedang hamil bisa menyebabkan keguguran, akan tetapi hal ini tidak sepenuhnya benar karena penyebab keguguran bisa jadi oleh karena berbagai faktor termasuk faktor janin maupun ibu sendiri.

Oleh sebab itu, dianjurkan apabila wanita hamil ingin minum air kelapa lebih baik pada usia kehamilan yang sudah lebih tua atau sekitar enam bulan ke atas. Dan juga jangan mengkonsumsi air kelapa berlebihan.